www.news7up.com – Pelatih Kamboja, Lee Tae-Hoon mengaku cukup terkejut dengan performa yang ditampilkan tim nasionalIndonesia ketika pasukannya dikalahkan dengan skor tipis 1-0 dalam uji coba internaisonal di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Kamis (25/9) WIB.
Nahkoda Angkor Warriors asal Korea Selatan tersebut menilai timnya mampu memberikan perlawanan sengit kepada skuat Garuda yang diakuinya tidak bermain dengan performa terbaik.
“Kami hanya mencoba bermain dengan baik di laga ini, dengan modal semangat keras kami berusaha untuk menguasai jalannya permainan karena saya lihat Indonesia tampil kurang baik,” tutur Lee dalam konferensi pers.
“Sebenarnya kami tahu level dan kualitas yang dimiliki Indonesia lebih di atas kami, apapun hasilnya saya senang karena tim sudah memberikan usaha maksimal dan saya harap pemain kami mampu belajar dari laga ini.”
Kamboja masih akan melakoni satu laga persahabatan lainnya di markas Cina Taipei (8/10), sebelum turun di babak kualifikasi Piala AFF 2014 yang berlangsung 12-20 Oktober mendatang.