oleh

Francesco Totti Siap Hadang Juventus

www.news7up.com – AS Roma sukses menjaga kesempurnaanya dengan menundukkan Parma pada giornata 4 Serie A Italia, Kamis (25/9) dini hari WIB. Karenanya, mereka kini bertengger di pucuk klasemen bersama sang juara bertahan, Juventus.

Namun kapten Tim Serigala, Francesco Totti, mengaku tak ingin berlama-lama menyandang status tersebut. Ia ingin segera memimpin Roma di puncak sendirian dan berhasrat membalikkan situasi musim lalu dengan mengantarkan Il Giallorossi scudetto.

“Juve adalah sang juara bertahan dan tak menjual para pemainnya. Bahkan tim mereka kini semakin kuat saja,” ujar Totti, seperti dilansir Football Italia.

“Saat ini Roma adalah tim terkuat kedua di Italia, dan tim yang harus dikalahkan masih tetap sama: Juve! Katakan saja di musim lalu kami melepas titel juara itu di saat-saat akhir dan ada selisih terlalu lebar di antara kami. Kami akan mencoba untuk memperpendek selisih dan tak mengulangi hasi tersebut,” pungkasnya.