oleh

Wenger Marah Dituding Tak Prioritaskan Piala FA

 news7up.com – Manajer Arsenal, Arsene Wenger naik pitam dituding tidak memprioritaskan Piala FA. Tuduhan itu muncul karena dia tidak memainkan tim terbaik saat menghadapi Blackburn Rovers yang berujung dengan kekalahan tipis 0-1 di babak 5 Piala FA.

Wenger mencadangkan sejumlah pemain kunci seperti Jack Wilshere, Theo Walcott, Santi Cazorla dan Lukas Podolski agar bisa tampil prima saat menghadapi Bayern Munich di babak 16 besar Liga Champions.

“Saya dituding tidak serius menampilkan tim terbaik di Piala FA. Padahal, saya telah mengantarkan tim meraih Piala FA sebanyak 4 kali. Bisa Anda sebutkan, siapa pelatih yang bisa melampaui pencapaian saya (di Arsenal). Katakan kepada saya, satu nama saja,” ketus Wenger dilansir dari Inside Football.

Wenger punya alasan kuat tidak memainkan pemain kunci dalam laga kontra Blackburn Rovers. Siasatnya merotasi pemain semata agar kebugaran mereka tetap terjaga untuk menghadapi pertandingan penting di depan.”Ini merupakan penghinaan karena saya dituduh tidak memainkan yang tidak cukup kuat.”

Kecaman buat Wenger tidak berhenti sampai di situ. Setelah tersingkir dari Piala FA, pelatih yang telah menukangi Arsenal sejak 1996 itu akan mendapatkan kontrak baru. Banyak kalangan menilai, termasuk pemain legenda Arsenal menilai, pelatih berjuluk The Profesor itu sudah tidak pantas menukangi Arsenal melihat minimnya prestasi selama delapan tahun belakangan.

Manajemen The Gunners mempunyai pertimbangan lain untuk tetap mempercayai Wenger. Banyak kalangan yang menilai alasan Wenger tetap dipercaya karena kemampuannya ‘menghasilkan uang’ bagi klub. Namun dengan tegas dia membantah opini itu seraya meluruskan dia belum meneken kontrak baru.

“Itu informasi yang salah mengenai kontrak baru. Pandangan itu hanya berniat menyakiti. Saya berada di Arsenal selama 16 tahun. Di Inggris saya layak mendapat kredit dibanding informasi tidak akurat yang hanya bertujuan untuk memperkeruh suasana,” beber Wenger.

“Kami sepenuhnya fokus pada pertandingan besok. Anda tidak dapat membandingkan Piala FA dengan Liga Champions. Kami harus menunjukkan punya kualitas dan percaya punya peluang selama 180 menit untuk lolos (ke Perempatfinal),” beber Wenger.