oleh

Sandy Walsh, Mees Hilgers dan Jordi Amat Siap Bela Timnas Indonesia

Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Hasani Abdulgani memberikan update terkait proses pendalaman empat pemain keturunan Indonesia di Eropa. Ia mengatakan, tiga dari empat pemain itu telah menyatakan diri berminat untuk membela Timnas Indonesia.

Hasani mendapatkan tugas dari Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan untuk menindaklanjuti permintaan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong terhadap empat pemain berdarah Indonesia di Eropa. Keempatnya yaitu Sandy Walsh, Mees Hilgers, Jordi Amat, dan Kevin Diks.

Kecuali Kevin Diks, tiga pemain keturunan itu telah menyatakan ketertarikannya untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) dan membela Timnas Indonesia.

“Tiga pemain sudah menyatakan diri mau. Namun baru menyatakan ya,” ujar Hasani, saat dihubungi Bola.net, Kamis (25/11/2021).

“Ketiganya adalah Sandy Walsh, Mees Hilgers, dan Jordi Amat,” katanya menambahkan.

Saat ini, Hasani masih menunggu dokumen keturunan yang resmi dari ketiganya. Sandy Walsh, Mees Hilgers, dan Jordi Amat harus membuktikan punya darah Indonesia.

“Empat pemain yang diusulkan itu secara dokumentasi merupakan hasil survei dari PSSI dan ada keturunan,” tutur Hasani.

“Sekarang yang mesti kami buktikan adalah apakah mereka benar-benar punya surat dan dokumen keturunannya,” imbuh mantan Komisaris PT Liga Indonesia Baru (LIB) ini.