oleh

Mantan Presiden Persijap Jadi GM Klub Sepak Bola China

Sosok Esti Puji Lestari bukan sosok asing lagi bagi pecinta dan pelaku sepak bola di Indonesia.

klub yang berkompetisi di kasta kedua Liga China.

Profil Esti Puji Lestari, sosok perempuan yang berkecimpung di sepak Bola Tanah Air itu baru -baru ini diumumkan menjadi General Manajer (GM) klub Qingdao Red Lions FC.

Esti Puji Lestari yang semula dikenal sebagai presiden klub Persijap Jepara secara resmi dikenalkan sebagai GM di akun instagram resmi Qingdao Red Lions FC, Kamis (27/5/2021).

“Selamat datang, dengan senang hati Klub Sepak Bola Qingdao Redlions secara resmi mengumumkan bahwa Manajer Umum baru Singa Merah Qingdao, Esti Lestari Mihail,” tulis keterangan klub.

“Esti bergabung dengan klub dengan segudang pengetahuan sebagai eksekutif terkemuka dan pengusaha wanita terkemuka di berbagai industri di Asia,” tulis keterangan klub melanjutkan.

“Untuk visi klub di masa depan, Esti menyebutkan bahwa dia akan melakukan yang terbaik untuk memperluas masa depan Qingdao Red Lions sebagai klub kompetitif yang mengembangkan dan membina talenta yang juga terlihat secara komersial.”

Siapa Esti Puji Lestari ?

Dilansir dari laman Transfermarkt, Biodata Esti Puji Lestari merupakan wanita kelahiran Jepara, Jawa Tengah, 19 Oktober 1978.

Profil Esti Puji Lestari merupakan istri dari mantan pemain sepak bola Liga Indonesia asal Argentina, Carlos Raul Sciucatti.

Wanita 42 tahun ini tentu tak asing dengan dunia si kulit bundar.

Ia pernah menjabat sebagai orang nomor satu di klub Persijap Jepara, Ratu Kalinyamat -julukan Persijap Jepara-.

Ia mengemban jabatan Presiden klub saat Persijap berlaga di kompetisi Liga 3.

Kerja keras Esti kemudian terbayar pada tahun 2019, di mana Persijap Jepara berhasil promosi ke Liga 2.

Kiprah wanita yang pernah mencalonkan diri sebagai Komite Eksekutif (Exco) PSSI tersebut tak berhenti sampai di situ dalam upayanya memajukan sepak bola Indonesia.

Tepatnya pada tahun 2020, ia bergabung dengan Persikabo (Kartini).

Bersama Persikabo, Esti menduduki jabatan sebagai Direktur Sumber Daya Manusia .

Namun, perjalanan Esti dengan Persikabo tidaklah mulus. Sebab, Esti pernah diterpa kabar miring saat Persikabo menunggak gaji para pemain.

Mengutip dari Bolasport.com, Esti Scuicatti saat ini memiliki tim sepak bola wanita yang bernama Persijap Kartini.

Dia juga mempunyai suatu yayasan yang diberi nama Citra Raga Selaras (CRS) Footbal Foundation.

Esti juga pernah menerima penghargaan sebagai salah satu dari 50 pemimpin wanita top bergengsi di Vietnam pada tahun 2018 oleh organisasi WLIN.

Selain itu, eks CEO Persijap ini juga pernah mendapatkan penghargaan sebagai Best Women Figure pada 2020.

Acara ini dihelat oleh sebuah organisasi media dan diselenggarakan di Bali, Indonesia.

Langkah yang dilakukan oleh Esti dengan menempati posisi penting di sebuah klub d China tentunya menjadi gebrakan nyata.

Esti menunjukkan Kartini Indonesia bisa berkiprah di luar negeri dalam menggeluti bidang sepak bola.

Layak ditunggu bagaimana kiprah Esti dalam membantu Qingdao Red Lions FC promosi ke kasta tertinggi kompetisi sepak bola Liga China.