oleh

Lukas Podolski Akan Meninggalkan Arsenal?

www.news7up.com – Spekulasi kepergian Lukas Podolski dari Arsenal pada bursa Januari dipastikan bergulir makin deras setelah si pemain kembali menegaskan keinginannya untuk memperoleh jatah tampil lebih banyak.

Prinz Poldi belum sekali pun melakoni penampilan sebagai starter di Liga Primer Inggris musim ini. Sementara empat dari lima aksinya di Liga Champions juga datang dari bangku cadangan, namun ia terbilang subur dengan mengemas tiga gol di Eropa.

Penyerang kidal Jerman tersebut merasa itu telah cukup menjadi bukti bagi manajer Arsene Wenger tentang apa yang bisa diberikannya untuk tim, dan ia tak mau lagi sekadar menjadi pemain cadangan. Jika situasi tak berubah, opsi hengkang siap diambilnya, dengan Internazionale diketahui menjadi salah satu peminat serius.

“Terkait transfer, masalah ini harus diselesaikaan, karena ini tak bisa terus berlanjut,” kata Podolski dikutip surat kabar Polandia, Super Express.

“Saya bukan pemain berusia 20 atau 21 tahun, saya tak ingin menunggu untuk mendapat kesempatan. Saya 29 tahun. Saya ingin main, main, main!”

“Apa lagi yang bisa saya perbuat selain yang saya lakukan sekarang? Saya bermain di tim inti di [satu laga] Liga Champions, mencetak gol. Tapi kemudian saya dicadangkan lagi. Saya tak tahu apa lagi yang harus saya tunjukkan kepada sang pelatih.”

“Dia [Wenger] tidak buta, dia melihat seberapa banyak yang saya beri. Saya mengerti dia juga bertanggung jawab untuk hasil-hasil tim, tapi dalam beberapa hari ke depan saya ingin berbicara dengannya. Saya ingin tahu apa yang direncanakan klub untuk saya.”