Juventus lolos ke babak final Coppa Italia setelah menahan tamunya, Inter Milan, dengan skor 0-0 pada pertandingan leg kedua semifinal di Allianz Stadium, Rabu dinihari WIB, 10 Februari 2021. Mereka melaju berkat keunggulan agregat 2-1.
Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez memiliki peluang untuk membawa Inter Milan unggul di babak pertama. Keduanya gagal memanfaatkannya.
Kiper Juventus, Gianluigi Buffon yang sudah berusia 43 tahun, jarang mendapat cobaan yang membahayakan, meskipun Christian Eriksen melakukan banyak umpan silang berbahaya ke dalam kotak penalti.
Di kubu Juventus, Cristiano Ronaldo gagal memanfaatkan peluang di babak pertama. Dua tendangan CR7 di babak kedua diblok kiper Samir Handanovic.
Juventus akan tampil di final Coppa Italia untuk ke-20 kalinya. Mereka masih menanti lawan di babak final yang akan digelar 19 Mei. Atalanta akan menjamu Napoli, Kamis dinihari nanti, setelah kedua tim bermain imbang 0-0 di leg pertama.