oleh

Jerman bidik Jadi Tuan Rumah Euro 2024

Jerman bidik Jadi Tuan Rumah Euro 2024
Jerman bidik Jadi Tuan Rumah Euro 2024

Presiden Federasi Sepakbola Jerman (DFB) Wolfgang Niersbach mengungkapkan rencananya untuk membawa Jerman menjadi tuan rumah Piala Eropa 2024.

Keputusan itu tercipta pada Rabu (23/10) malam waktu setempat setelah direksi DFB berkeinginan untuk menyelenggarakan turnamen itu 11 tahun mendatang. Presiden UEFA Michel Platini akan diinformasikan perihal ini pada Kamis (24/10) dalam rapat kongres.

Sejak bersatu menjadi Republik Federal Jerman, Negeri Panser ini belum sekalipun menyelenggarakan kejuaraan antarnegara Eropa ini. Terakhir kali, mereka melakukannya pada Euro 1988 saat masih bernaman Jerman Barat.

Niresbach, yang juga menjadi orang dibalik kesuksesan Piala Dunia 2006 di Jerman, menyatakan optimismenya soal peluang negaranya menjadi tuan rumah Euro 2024.

“Kami berharap mendapat kesempatan lagi karena DFB memberikan kesan baik kepada FIFA dan UEFA. Kami belum mengajukan proposal ini tetapi kami yakin UEFA akan mempertimbangkan kami,” ujar Niersbach dalam jumpa pers.

Meski demikian, penentuan tuan rumah Euro 2024 baru akan dilangsungkan pada tahun 2017 mendatang. Di saat bersamaan, Munich juga sedang berupaya untuk menjadi salah satu tuan rumah Euro 2020 yang akan diselenggarakan di 13 kota dari berbagai negara Eropa.