Berita Sepak Bola Terpercaya

Cristiano Ronaldo Dan Kartu Merahnya

Cristiano Ronaldo mencetak gol, itu sudah bukan hal yang mengejutkan. Tapi lain ceritanya jika pemain terbaik 2013 tersebut mendapat kartu merah.

Jujur saja, berapa kali Anda melihat Ronaldo diusir keluar saat pertandingan berlangsung?

Jumlahnya memang tak sefantastis saat dia mencetak gol, tapi melihat angka yang muncul, sepertinya rekor tersebut cukup merusak kredibilitasnya.

DATA & FAKTA
Kartu Merah Cristiano Ronaldo
  • Ronaldo mendapat delapan kartu merah di sepanjang karirnya.
  • Empat kartu merah diterimanya saat membela Manchester United, dan empat lainnya bersama Real Madrid.
  • Kartu merah yang diterima Ronaldo dinihari tadi merupakan yang pertama diterimanya di luar Santiago Bernabeu.
  • Ronaldo juga menjadi pemain pertama dari tim lawan yang mendapat kartu merah di New San Mames Estadio.

Total, hingga laga dinihari tadi, sudah delapan kali Ronaldo mendapat kartu merah, baik langsung mau pun tidak langsung.

Selama 11 musim berakrir di level internasional, bersama Manchester United dan Real Madrid, delapan kartu merah bukanlah sesuatu yang mengesankan.

Bandingkan saja dengan Lionel Messi, rival abadinya. Tak sekalipun pemain Barcelona tersebut mendapat kartu merah.

Mungkin Ronaldo ingin disebut sebagai bad boy-nya dunia sepakbola, yang membuatnya sejajar bersama Zlatan Ibrahimovic dan Mario Balotelli, yang sudah beberapa kali mendapat kartu merah, itu pun bila yang diukur hanya dengan koleksi kartu merahnya.

Di laga dinihari tadi, Ronaldo terlihat temperamental. Beberapa kali dia tampak beradu argumen dengan rekan satu timnya. Usahanya mencetak gol juga beujung kegagalan. Sokongan dari lini tengah juga tak mengalir seperti biasanya.

Hingga akhirnya terjadi insiden, yang membuat Ronaldo terprovokasi dan mendorong Gurpegui. Wasit Ayra Gamez pun langsung mengeluarkan kartu merah untuknya.

Ronaldo dikenal sebagai pemain yang meledak-ledak, dan sayangnya, kelemahan itu dimaksimalkan untuk memprovokasi pemain Portugal tersebut. Tapi tidak semua kartu merah yang diterimanya berawal dari provokasi.

Kartu merah pertama Cristiano Ronaldo

Espulso (meminjam istilah dari sepakbola Italia untuk kartu merah) pertama Ronaldo terjadi saat dia menjalani musim pertamanya bersama Manchester United. Tampil di derby Manchester di City of Manchester Stadium pada 14 Januari 2006, Ronaldo mendapat kartu merah karena menendang Andy Cole. Dengan usia yang masih belia, Ronaldo pada saat itu dinilai kurang dewasa dan gegabah dalam melakukan aksinya.

Di awal musim 2007/08, Ronaldo kembali mendapat kartu merah. Kali ini karena menanduk Richard Hughes saat United menghadapi laga kedua Liga Primer Inggris musim tersebut melawan Portsmoth.

Aksinya itu berujung skors beberapa laga. Ronaldo mengaku menyesal dan belajar banyak dari hal itu dengan tak membiarkan pemain lain melakukan provokasi kepadanya.

Kartu merah kedua berujung pada komitmen tak terpancing pada provokasi.

Dan ketika meninggalkan United pada 26 Juni 2009 dan bergabung dengan Real Madrid, semua berjalan baik untuknya. Namun pada 6 Desember, Ronaldo mendapat kartu merah pertamanya bersama Madrid saat timnya menang 4-2 atas Almeria. Kartu merah tersebut merupakan akumulasi dua kartu kuning. Kartu kuning pertama diberikan karena membuka bajunya saat selebrasi gol dan kartu kuning kedua diberikan wasit karena menendang pemain lawan tiga menit setelah mendapat kartu kuning pertama.

Di musim pertamanya itu, Ronaldo bahkan mendapat dua kartu merah, yang kemudian tak diulanginya di dua musim berikutnya bersama Real Madrid. Ronaldo sepertinya belajar untuk lebih dewasa dalam bersikap di lapangan.

Dan akhirnya Ronaldo mendapat kartu merah ke delapan dalam perjalanan karirnya, dinihari tadi. Sepertinya dia lupa akan komitmennya pada awal musim 2007/08, di mana dirinya berjanji untuk tak mudah terprovokasi. Kalau sudah begini, bisa jadi Real Madrid yang merugi.

Exit mobile version