oleh

Rusia Ingin Pertahankan Fabio Capello Hingga Piala Dunia 2018

Ketua Persatuan Sepak Bola Rusia (RFU) Nikolai Tolstykh mengaku berharap pihaknya dapat mempertahankan Fabio Capello sebagai pelatih timnas mereka hingga Piala Dunia 2018 digelar.

Seperti yang diketahui, pada Piala Dunia 2018, Rusia menjadi tuan rumah, dan Tolstykh ingin timnya tersebut dipimpin oleh pelatih sekaliber Capello agar dapat meraih hasil maksimal di kandang sendiri.

“Capello berulang kali mengatakan bahwa ia senang dengan pekerjaannya di Rusia dan RFU memang ingin menciptakan suasana seperti itu di sini,” kata Tolstykh kepada Sport Express.

“RFU sangat menghargai keterampilan profesional Capello maupun kualitas karakter pribadinya.”

“Kami gembira dengan hasil yang telah diperlihatkan tim nasional di bawah kepemimpinannya. RFU sangat tertarik untuk terus melanjutkan kerja sama dengan Capello,” tandasnya.

Capello sempat dikabarkan akan meninggalkan jabatannya di Rusia untuk bergabung dengan Paris Saint-Germain yang ditinggal Carlo Ancelotti ke Real Madrid. Namun, akhirnya rumor itu dibantah oleh pelatih asal Italia tersebut, dan PSG memilih Laurent Blanc sebagai deputi Ancelotti.