oleh

Hull City Tumbangkan Liverpool dengan skor 3-1

Liverpool mendapati kekalahan ketiganya musim ini saat bertandang ke markas Hull City di KC Stadium dalam lanjutan Liga Primer matchday ke-13, Minggu (1/12) malam WIB. Di pertandingan ini, Steven Gerrard dkk tak bisa berbuat banyak lantaran perlawanan mereka ditekuk tim tuan rumah dengan skor akhir 3-1.

Hasil ini membuat Liverpool untuk sementara menghuni urutan ketiga dengan koleksi 24 poin, dan bisa saja turun apabila Manchester City sukses menumbangkan Swansea City beberapa saat kemudian.

Bagi kubu tuan rumah, kemenangan ini menempatkan mereka di urutan kesepuluh dengan raihan total 17 angka.

Babak Pertama

Liverpool memulai laga dengan langsung mendapat peluang di menit kedua. Kapten Steven Gerrard yang melangsungkan tendangan bebas menyusul handsball Tom Huddlestone masih bisa diantisipasi dengan baik oleh kubu lawan.

Awal babak pertama juga mendapati kedua tim yang jarang menghasilkan peluang matang hingga pertandingan memasuki waktu sepuluh menit. Akan tetapi, situasi berubah saat Jake Livermore membuat pendukung tuan rumah bersorak di menit ke-20 usai tendangannya yang membentur Martin Skrtel tak bisa dibendung kiper Simon Mignolet.

Terhenyak, Liverpool coba membalas. Anak asuh Brendan Rodgers itu tak butuh waktu lama untuk menyamakan kedudukan sebagaimana eksekusi free-kick Gerrard dari luar kotak penalti meluncur mulus ke gawang McGregor di menit ke-27. Gol itu tercipta setelah Curtis Davies melakukan pelanggaran terhadap Henderson hingga memaksa wasit mengeluarkan kartu kuning.

Di setengah jam pertama, The Reds terlihat gagal memaksimalkam umpan-umpan mereka, sementara tuan rumah cukup bagus dalam bertahan hingga membuat bola lebih banyak bergulir di lini tengah.

Situasi seperti itu terus berlanjut jelang memasuki masa injury time. Kedua tim pun tak mampu menghadirkan ancaman lanjutan sebagaimana babak pertama di KC Stadium harus diakhiri dengan skor imbang 1-1.

Babak Kedua

Di 45 menit terakhir, Liverpool melakukan start dengan cukup bagus. Hal itu dibuktikan ketika Suarez mengancam dari sisi kanan di menit ke-47, namun tendangan sang striker masih bisa ditangkap McGregor yang tampil sigap.

Setelahnya, mereka terus saja menyerang dengan mewakilkan Moses hingga Suarez yang kerap menebar ancaman. Akan tetapi, upaya keduanya tak membuahkan hasil dan justru tim tuan rumah lah yang kemudian mengambil momentum.

Saat laga memasuki 18 menit terakhir, Hull tampil mengejutkan ketika mereka meraih keunggulan melalui sontekan David Meyler. Meski bola upaya pertamanya sempat diblok, namun bola tersebut kembali mengarah padanya dan dilepaskan ke pojok kanan gawang tanpa bisa diantisipasi Mignolet. 2-1 Hull memimpin.

Tertinggal membuat Liverpool arahan Brendan Rodgers lantas melakukan pergantian pemain. Dua menit setelah gawang mereka dibobol, Victor Moses harus rela keluar untuk memberi kesempatan pada Luis Alberto dengan maksud mempertajam serangan.

Namun, Hull justru mengunci laga ini setelah Skrtel menjebol gawangnya sendiri di tiga menit terakhir setelah salah mengantisipasi bola tendangan Sagbo. Di sisa pertandingan, juara 18 kali liga kasta tertinggi itu tak dapat memperkecil keadaan dan terpaksa menelan kekalahan ketiganya di musim ini.

Susunan Pemain:

Hull City: McGregor; Elmohamady, Figueroa, Davies, Bruce; Meyler, Huddlestone, Livermore; Brady, Koren, Sagbo.

Liverpool: Mignolet; Flanagan, Toure, Skrtel, Johnson; Lucas, Gerrard, Henderson; Moses, Sterling, Suarez.