oleh

Arturo Vidal Tak Cocok Dengan Filosofi Josep Guardiola

www.news7up.com – Legenda Bayern Munich Oliver Kahn mempertanyakan keputusan mantan klubnya merekrut Arturo Vidal. Kahn berpendapat, tipikal permainan Vidal tidak cockok dengan filosofi pelatih Josep Guardiola.

Bayern memboyong Vidal ke Allianz Arena dengan nilai transfer €37 juta dari Juventus pada bursa transfer musim panas ini. Gelandang berkebangsaan Cile tersebut diplot sebagai pengganti Bastian Schweinsteiger yang hijrah ke Manchester United.

Kahn memang mengagumi kualitas yang dimiliki oleh Vidal. Kendati demikian, Vidal dianggap bukan pemain yang tepat untuk skema permainan Guardiola.

“Vidal menghadirkan agresivitas dan mental yang spesial bagi tim,” tutur mantan kiper dan kapten timnas Jerman tersebut, seperti dilansir Kicker.

“Namun, dia tidak cocok dengan filosofi Pep Guardiola,” sambungnya.

Vidal melakoni debutnya bersama Bayern saat takluk dari VfL Wolfsburg lewat adu penalti dalam Piala Super Jerman. Pemain berusia 28 tahun itu mencetak satu gol saat Bayern mengalahkan Nottingen pada babak pertama DFB Pokal akhir pekan lalu.

Sebelum memperkuat Bayern, Vidal bukan sempat berkiprah di Jerman bersama Bayer Leverkusen pada 2007 hingga 2011 silam.