oleh

AC Milan Dipermalukan Fiorentina 2-0

AC Milan Dipermalukan Fiorentina 2-0
AC Milan Dipermalukan Fiorentina 2-0

AC Milan belum juga menemukan performa terbaik mereka, terutama saat menjamu Fiorentina di San Siro, Minggu (3/11) dinihari WIB.

Alhasil, AC Milan pun kehilangan tiga angka dalam laga tersebut setelah ditekuk oleh tim tamu dengan skor 2-0.

Tampil di depan pendukung sendiri, AC Milan malah bermain tertekan. Beberapa peluang juga gagal dimaksimalkan.

Sementara Fiorentina bisa memimpin lewat aksi Juan Manuel Vargas di menit 27. Dibumbui sedikit keberuntungan, bola hasil sepakan bebasnya mengenai Sulley Muntari dan berubah arah, mengecoh kiper Gabriel dan masuk ke gawang AC Milan.

Massimo Ambrosini, yang mendapat sambutan positif dari fans AC Milan kembali minggir setelah mengalami cedera dan digantikan di menit 33.

AC Milan berusaha membalas satu gol tersebut. Usaha Kaka dan Mario Balotelli tak juga membuahkan hasil. Skor 1-0 pun bertahan hingga turun minum.

Milan masih kesulitan menemukan penampilan terbaik mereka di babak kedua. Sementara Fiorentina terus menekan.

Fiorentina menggandakan keunggulan di menit ke-73. Umpan Joaquin dari sisi kanan sempat ditepis oleh Gabriel. Namun bola muntah langsung disambar oleh Borja valero yang berdiri bebas di depan gawang.

Dua menit berselang, Milan punya peluang memperkecil ketertinggalan. Tapi umpan Ignazio Abate dari sisi kanan gagal dimanfaatkan oleh Riccardo Saponara yang berdiri di depan gawang. Sepakannya melambung tinggi di atas mistar gawang Fiorentina.

Di sisa waktu pertandingan, tak ada gol lagi yang tercipta. Fiorentina pulang dengan kemenangan 2-0 dari kandang Milan.

Dengan hasil ini, Milan turun ke posisi sepuluh dengan 12 poin dari 11 pertandingan. Sementara Fiorentina naik ke urutan empat dengan 21 angka.

Susunan Pemain
Milan: Gabriel; Abate, Zaccardo, Zapata, Constant; Montolivo, De Jong, Muntari (Saponara 68); Kaka, Balotelli, Birsa (Niang 57)

Fiorentina: Neto; Tomovic, Savic, Rodriguez, Pasqual; Aquilani, Borja Valero, Ambrosini (Vecino 33); Matos (Olivera 91), Rossi (Joaquin 68), Vargas